Indonesia dinilai gencar menggalakkan berbagai sosialisasi dan aksi melindungi keanekaragaman hayati di Indonesia. Terkait dengan itu, Bank Dunia kemudian mengusulkan Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan tingkat menteri atau Asian Ministerial Conference (AMC) untuk konservasi harimau yang akan digelar beberapa waktu mendatang.
Demikian disampaikan Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam (PHKA) Kementerian Kehutanan Darori, saat konferensi pers peluncuran kampanye "The Year of Tiger 2010" di Taman Menteng, Jakarta, Jumat (12/2/2010).
"Upaya pemerintah melindungi keanekaragaman hayati Indonesia, khususnya harimau, juga mendapat pengakuan oleh negara-negara lain. Dalam pertemuan pertama tingkat menteri Asia untuk konservasi harimau di Bangkok pada bulan Januari lalu, kita telah diusulkan oleh World Bank untuk menjadi tuan rumah pertemuan tingkat menteri berikutnya sebelum pertemuan Tiger Summit di Vladivostoc, Rusia," paparnya.
Setelah AMC digelar di Indonesia nanti, ada pula pertemuan Tiger Summit yang akan digelar di Vladivostoc, Rusia. Dalam pertemuan tersebut, presiden dari beberapa negara pemilik konservasi harimau akan hadir dan bertukar pendapat soal pelestarian alam dan ekosistem harimau. Salah satunya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Demikian disampaikan Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam (PHKA) Kementerian Kehutanan Darori, saat konferensi pers peluncuran kampanye "The Year of Tiger 2010" di Taman Menteng, Jakarta, Jumat (12/2/2010).
"Upaya pemerintah melindungi keanekaragaman hayati Indonesia, khususnya harimau, juga mendapat pengakuan oleh negara-negara lain. Dalam pertemuan pertama tingkat menteri Asia untuk konservasi harimau di Bangkok pada bulan Januari lalu, kita telah diusulkan oleh World Bank untuk menjadi tuan rumah pertemuan tingkat menteri berikutnya sebelum pertemuan Tiger Summit di Vladivostoc, Rusia," paparnya.
Setelah AMC digelar di Indonesia nanti, ada pula pertemuan Tiger Summit yang akan digelar di Vladivostoc, Rusia. Dalam pertemuan tersebut, presiden dari beberapa negara pemilik konservasi harimau akan hadir dan bertukar pendapat soal pelestarian alam dan ekosistem harimau. Salah satunya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
No comments:
Post a Comment