Thursday, March 4, 2010

Induk Ayam "Adopsi" Anak Anjing

Naluri menjadi ibu tak hanya dimiliki oleh insan manusia, tapi hewan pun memiliki rasa yang sama. Hal itu tampak menjadi hal yang lumrah memang, tapi apa yang terjadi jika sang induk dan sang anak berasal dari jenis yang sangat jauh berbeda?

Itu lah yang dilakukan oleh seekor induk ayam milik Edward dan Ros Tate dari Shrewsbury, Inggris. Mabel, induk ayam yang tidak memiliki anak ini mengasuh anak anjing.

Mabel selalu menunggu untuk 'mengerami' anak-anak anjing itu pada saat Nettle, sang induk anjing pergi meninggalkan sarangnya.

"Kami sangat terkejut ketika melihatnya pertama kali, putri kami yang berusia 13 tahun yang memberitahukan pada kami awalnya, setelah kami melihat Mabel mengerami anak-anak anjing itu, kami tertawa," ujar Tate. Seperti dilansir ananova.com, Jumat (5/3/2010).

"Pada awalnya Nettle terkejut melihat hal itu, tapi tampaknya sekarang ia sudah terbiasa. Tampaknya induk anjing itu senang melihat ada yang membantunya menghangatkan anak-anaknya," imbuhnya.

Tate berujar, bahwa Mabel mengasuh anak-anak anjing itu layaknya anak ayam. Ia pun berharap bahwa suatu saat nanti Mabel memiliki anak sendiri, tapi tampaknya saat itu terjadi Nattle mungkin tidak akan melakukan hal yang sama untuk membantu Mabel.

dikupas dari : okezone.com

2 comments:

  1. Contoh yang sangat bagus dari induk ayam yang 'mengadopsi' anak anjing. Dia bisa begitu 'sayang' dan 'perhatian' kepada anak anjing. Kadang ada seorang ibu yang tega menjual atau membunuh sendiri buah hatinya, suatu kenyataan yang sangat menyedihkan. Memang kalau manusia sedang tergelincir, martabatnya bisa lebih buruk dari binatang. Artikel dan foto yang sangat menarik.

    ReplyDelete
  2. Ya betul sekali !!!Terima kasih atas pujiannya !!!!

    ReplyDelete