Thursday, March 4, 2010

Microsoft Akan Pasarkan Ponsel Sendiri

Microsoft dilaporkan akan meluncurkan dua telepon dengan merek sendiri. Telepon itu akan dijual di AS bersama Verizon Wireless akhir musim semi atau awal musim panas.

Rencana peluncuran ponsel itu dilaporkan berbagai situs dan lebih ditargetkan untuk pengguna situs jejaring sosial kelas berat.

Telepon itu sedang dikembangkan oleh Microsoft dengan kode nama Project Pink. Sedangkan wakil Microsoft dan Verizon Wireless masih menolak untuk berkomentar.

Microsoft bersaing dalam industri nirkabel dengan menjual perangkat lunak Windows mobile ke beberapa produsen handset, tetapi telah kehilangan pangsa pasar ke Apple Inc, Google Inc dan lain-lain.

Perusahaan perangkat lunak ini juga menjual ponsel Sidekick, yang diproduksi oleh Sharp Corp. Sidekick berasal dari akuisisi perusahaan pemula Danger Inc.

Microsoft telah lama membantah desas-desus akan mengembangkan ponsel baru di luar Sidekick, tapi membenarkan Project Pink sedang berjalan.

Blog Teknologi Gizmodo pada Kamis memposting foto-foto telepon berwarna hitam dengan tepi bulat bermodel slide dan keyboard mini.

Gizmodo mengatakan foto-foto itu menunjukkan merek Microsoft dan logo Verizon Wireless sebagai bagian dari materi pemasaran.

dikupas dari : inilah.com

No comments:

Post a Comment