Thursday, February 11, 2010

Intel Pun Kepincut Membangun Toko Aplikasi Online

CALIFORNIA - Hampir semua perusahaan ICT sedang kegandrungan untuk membuat sebuah toko aplikasi online. Toko tersebut dipercaya mampu memberikan tambahan bagi mereka. Dan Intel kabarnya juga kepincut untuk membangun sebuah toko aplikasi online juga.

Intel berencana untuk memamerkan beberapa aplikasi yang dirancang untuk netbook dan perangkat ponsel di Mobile World Congress (MWC) di Barcelona mendatang.

Keinginan Intel ini merupakan salah satu strategi produsen hardware tersebut yang sedang membangun toko online AppUp Center, yang memang didesain seperti toko online milik Apple App Store, atau Google Android Market. Nantinya, Intel akan mengandalkan para pengembang untuk mengisi aplikasi AppUp Center tersebut.

Aplikasi yang ada di AppUp tersebut nantinya berisi aplikasi untuk laptop dan ponsel, baik yang berbayar maupun yang gratis. Intel, seperti yang dituliskan di blognya, yang kemudian dikutip PC World, Kamis (11/2/2010), sangat berharap proyeknya ini dapat sangat sukses besar, pasalnya aplikasi mereka punyai tidak hanya terbatas untuk perangkat genggam saja.

Saat ini beberapa aplikasi telah siap di toko online Intel itu, dari delapan yang disebutkan di blog, empat diantaranya adalah Fring, PopCatcher, Fanomena, dan Fluoh. Sedangkan sisanya empat aplikasi editor video JayCut, browser foto PhotoFlow, client Last.fm Vagalume, dan EyeSight, sebuah aplikasi yang berguna bagi pengguna untuk mengontrol webcam dengan tangannya.

No comments:

Post a Comment