Sunday, February 7, 2010

Alan MacQuattie nekat membedah hewan peliharaannya sendiri

BARRINGTON, AS - Terlalu sayang kepada binatang peliharaannya membuat seorang pria gelap mata. Tidak memiliki cukup uang untuk membawa anjing kesayangannya ke dokter hewan, Alan MacQuattie nekat membedah hewan peliharaannya sendiri.

Niat membuang kista yang berada di kaki anjing peliharaannya, MaCquattie memaksakan diri untuk membedah kaki anjingnya tersebut. Operasi bedahnya ini dia lakukan karena dirinya tidak mampu membiayai perawatan di dokter hewan.

Pria berusia 63 tahun ini memang hidup miskin dengan kondisi tubuh yang cacat dan kebutuhan sehari-hari tergantung dari Jaminan Sosial di Rohde Island, Amerika Serikat, membuatnya berpikir dua kali untuk membawa anjing kesayangannya ke dokter hewan.

"Dengan kondisi ekonomi yang terjadi saat ini, siapa yang mau memberikan bantuan cuma-cuma," ucap MacQuattie seperti dikutip Associated Press, Minggu (7/2/2010).

Namun menurut Ketua Ikatan Dokter Hewan Rhode Island, E.J Finocchio, proses bedah yang dilakukan oleh dianggap sebuah tindak kejahatan. Menurut Dokter Finocchio prosedur yang dilakukan MacQuattie sebenar dianggap tidak perlu karena kista yang diderita anjing tersebut tidak berbahaya.

Dalam persidangan, MacQuattie tetap bersikukuh jika dirinya tidak melakukan hal berbahaya. Dia juga menolak dituduh melakukan aksi kejahatan terhadap hewan. "Saya hanya ingin menolong anjing saya. Saya tidak percaya hal tersebut merupakan aksi kejahatan," ungkap MacQuattie.

Pengadilan akhirnya membebaskan pria tua tersebut dari segala tuduhannya, tetapi ia diminta untuk melakukan tindakan penyembuhan atas hewan peliharaannya tersebut. Untungnya dirinya diperbolehkan untuk memelihara anjing kesayangannya itu.

No comments:

Post a Comment